• Arisan Atau Menambung ???

    Mau Pilih Arisan Atau Menabung ?? Yuk Dibaca ...

Mencari Ide Untuk Menulis Artikel Blog

Setelah kemarin blog bacaan onlinemu menulis tentang artikel berjudul "artikel apa yang menarik pembaca untuk membaca ?" kali ini saya akan menulis tentang bagaimana mencari ide untuk menulis artikel di blog. Kenapa saya menulis ini ? karena ini berdasarkan pengalaman saya yang pada saat itu mengalami kejenuhan, dan tidak tahu harus menulis apa di blog saya.

Sajian utama sebuah blog biasanya adalah tulisan, artikel menjadi konten utama dari banyak blog. Oleh karena hal itu, sebaiknya pemilik blog rutin menulis artikel di dalam blognya. Sehingga akan menjaga pengujung yang sudah tertarik dengan blog kita akan kembali mengunjungi blog kita lagi untuk membaca artikel terbaru dari kita.

Tetapi pada kenyataannya menulis sebuah artikel ketika sedang dalam keadaan yang kurang menyenangkan merupakan hal yang sulit, apa lagi di tambah dengan matinya ide menulis. Oleh karena itu, seorang blogger harus bisa membangkitkan semangatnya sendiri untuk mulai menemukan ide yang bisa segera di eksekusi menjadi sebuah tulisan yang menarik.

Lihatlah ke lingkungan kamu, pa yang kamu lihat ? dan bagaimana cara kamu melihat ? Ketika melihat seorang anak kecil berlari larian, apa yang kamu lihat, bisa jadi akhirnya kamu menemukan ide untuk menulis tentang masa kecil kamu, atau permainan yang biasa kamu mainkan ketika masih kecil. Ketika kamu melihat seorang sedang menyapu, bisa jadi kamu menemukan ide untuk menulis tentang tips untuk membersihkan rumah, atau ketika kamu dengan berlari lari, kamu bisa menulis tentang aktifitas kamu dalam berlari lari. Jadi masih tidak bisakah kamu menemukan ide untuk menulis ?

Baiklah, untuk menemukan ide untuk menulis, sebaiknya hal hal berikut ini bisa kita lakukan :
  1. Membaca tulisan yang menarik minat kamu dari teman teman blogger lain, Mungkin kamu bisa menemukan ide untuk menulis seperti yang dia bahas, tentu saja dnegan gaya kamu, atau bisa juga kamu menulis tentang komentar kamu kepada tulisan dia.
  2. Memandang lingkungan kita, sambil melihat lingkungan kita, semoga ilham akan segera datang dan menuntun apa yang harus kamu tulis, bisa tentang cicak yang sedang kamu lihat di plafon, atau batu, tanaman atau apa sajalah.
  3. membaca buku atau majalah atau surat kabar, dengan membaca buku atau majalah atau surat kabar, semoga kamu bisa menemukan ide untuk menulis, misal ketika membuka surat kabar kamu melihat salah satu pemain bola kesukaanmu, kemudian kamu terpikir ide untuk menulis tentang sejarah kemenangan klub dari pemain bola kesenangan kamu tersebut. 
  4. Dan masih banyak yang lainnya ...

Well, masihkah bingung mau menulis apa dalam artikel blog kita ???

Artikel Apa Yang Menarik Pembaca Untuk Membaca ?

Hai, kembali bersama bacaanonlinemu dot blogspot dot com, kali ini saya akan menulis tentang artikel apa yang menarik pembaca untuk membaca ? 

Ketika kita menulis sebuah artikel untuk mengisi blog kita, maka kita biasanya memikirkan terlebih dahulu apakah artikel yang kita tulis ini akan disenangi pembaca atau tidak ? Karena sebuah artikel yang disukai pembaca akan membuat pembaca betah berlama lama dalam blog kita. Dan tak menutup kemungkinan mereka akan datang lagi menunggu update artikel kita yang baru. 

Baiklah, untuk menulis sebuah artikel kalau menurut saya, sebaiknya yang pertama kita pikirkan adalah apakah artikel kita ini memberikan solusi untuk masalah seseorang atau tidak ? Jadi artikel yang kita tulis sebaiknya adalah bisa menjadi sebuah solusi untuk masalah yang dihadai oleh orang lain. Misalnya, disini saya menulis tentang artikel apa yang menarik pembaca untuk membaca ? Saya berasumsi diluar sana ada orang yang sedang mencari jawaban dari artikel apa yang sebaiknya di tulis di dalam blog mereka, atau mencari artikel yang menarik pembaca untuk membaca, dengan mengasumsikan ada orang yang mengalami masalah tersebut dan sedang membutuhkan saran, akhirnya saya menulis sebuah tulisan yang diharapkan akan menjadi jawaban bagi mereka jika kebetulan mereka membaca artikel saya ini.

Tulisan berikutnya yang menarik pembaca adalah kabar orang terkenal atau artis, tentu saja ini akan menarik untuk dibaca jika kebetulan pengunjung blog kita itu adalah penggemar dari artis atau tokoh terkenal yang sedang kita tulis kabarnya ataupun biografinya. Tetapi usahakan jangan menggosip ya, tulis saja yang baik baik tentang artis atau tokoh tersebut, yang jelek jelek disimpen saja.

Jenis tulisan lain yang menarik pembaca untuk membaca adalah tentang sebuah hobi. Pembaca yang hobi dengan batu akik, tentu saja akan senang membaca artikel tentang batu akik. Pembaca yang hobi memancing tentu akan senang membaca tentang tulisan tempat tempat menarik untuk memancing.

Dan masih banyak lagi jenis tulisan yang menarik untuk di baca, kesimpulan dari artikel saya ini adalah jika kita ingin menulis sebuah tulisan diblog, maka tulislah di blog kita tentang apa yang akan kita tuliskan, sebaiknya yang positif saja ya, karena setiap jenis tulisan yang kita tulis, baik itu berita, tips-tips dan cara, maupun informasi apa saja memiliki segemen pembaca masing masing. Teruslah menulis ya :)